Jumat, 20 November 2020

Hari Terakhir dengan Office 365

 

Hari terakhir dari pelatihan Office 365, hanya sebagai informasi saja untuk pelatihan yang satu ini banyak sekali agihan atau tugas yang harus dibuat oleh para peserta. Sebelum kami masuk materi kami harus membuat akun office 365 yang dibuat oleh panitia dengan username dan pasword yang dikirim japri ke kami masing - masing peserta. Kemudian kami diminta untuk menginstal team baik di handphone dan laptop kami masing - masing bagi memudahkan mengikuti pelatihan ini.

Mengisi redeem pada office 365 bagi menyelesaikan kuis sebagai syarat kelulusan pelatihan ini, pada hari kedua kami juga mengisi redeem bagi menyelesaikan lagi 2 kuis setiap peserta harus melewati batas kreteria kelulusan sebelum bisa lanjut pada kuis seterusnya. Alhamdulillah 4 kuis pada hari ke -1 dan hari ke -2 sudah saya lewati. office form juga sudah dilewati dengan membuat beberapa soal beserta isi dan kunci jawaban dan juga menjadi penilaian oleh panitia untuk para peserta. 

Hari ke - 3 jadwalnya pada hari Selasa pukul 13 siang terpaksa saya ikuti di sekolah, karena kami di SMA Negeri 2 Karimun guru - gurunya pulang pada pukul 13.30. Bersama beberapa kawan guru yang mengikuti pelatihan kami menyelesaikan pertemuan terakhir ini di sekolah sebelumnya pada pertemuan pertama dan kedua kami lakukan secara virtual di rumah masing - masing.

Untuk hari ketiga ini kami sebelum mengikuti pelatihan harus sudah menyetor tugas yang diberikan waktu untuk menyelesaikannya. Pukul 13 link untuk mengikuti pelatihan hari terakhir di share pata Team, materi hari ini adalah Sway. Sway seperti kita membuat power point untuk menampilkan media pembelajaran  di dalam kelas. Lumayan berkeringat membuatnya, hanya ingin memberikan saran, jka ingin membuat sway sebaikanya menggunakan laptop dalam ukuran besar karena saya menggunkan notebook ukuruan 10 inc lumayan kewalahan sewaktu nara sumber memberikan materi. karena notebook kecil tentu tampilanya banyak yang disembunyikan. Sehingga nara sumber sudah sampai dimana menjelaskan saya baru sampai dimana, tapi karena semangat belajar saya tidak segan meminta nara sumber mengulang kembali materi yang diajarkan alhamdulillah satu tugas sway yang harus dikumpulkan sebagai syarat mengikuti pelatihan ini siap saya buat, tentunya masih sangat sederhana yang penting saya sudah mengerti cara mengerjakannya.

Terima kasih kepada Bapak Sahri, S.Pd. tempat bertugas beliau MAS Salafiya Kerek Tuban Jawa Timur, yang sudah dengan setia memberikan kami arahan ilmu yang bermanfaat, dengan telaten memberikan bimbingan baik chat wa grup maupun yang japri kepada beliau. Budi seseorang di kenang bukan karena ia memberi segudang uang tapi ilmu yang bermanfaat, buat teman - teman yang mengikuti pelatihan semoga kita menjadi guru pembelajar, guru yang tidak hanya mengajar tapi juga mau belajar sehingga dunia pendidikan di Indonesia maju.

Alhamdulillah, sampai tulisan ini terbit, semua tugas sudah terselesaikan semoga kami para peserta bisa memanfaatkan dan memberi inovasi dalam mempelajaran PJJ ini. Belajar adalah harga mati untuk guru, jadi jangan berhenti belajar kalau mau menjadi guru melenia. Umur tidak menjadi penghalang untuk belajar. Semoga kita semua guru di Indonesia terus belajar dan menjadikan belajar sebagai harga mati untuk seorang guru. (AZ)

1 komentar:

  1. Cakep bu Siti tulisannya. Reportase yang bagus. Pelatihan Microsoft 365 sangat menarik. Saya ikut dua kali. off line dan on line.

    BalasHapus

Postingan Terbaru

Gapai Cita dalam (Duka) Cinta

  Adik Abah yang dulu tinggal bersama kami sudah lebih sepuluh tahun merantau sejak menamatkan sekolah menegah atas hari ini duduk di ruang ...