Kamis, 11 Februari 2021

Kumpul Bersama Mereka Berasa Muda

Sudah beberapa hari ini diingatkan oleh salah seorang teman guru, jangan lupa Nyak hari senin nanti kita keundangan. Sempat bertanya siapa yang Nikah, Anak sendiri menikah tidak tahu kata salah teman guru yang lainnya. Sempat juga berfikir, lumayan lama mengajar  21 tahun bukan waktu yang singkat sehingga mengingat semua siswa yang pernah di ajar. 

Siswi ini angkatan 2018, terbilang muda untuk nikah tapi inilah kenyataannya. akhirnya beberapa teman guru kami pergi keundangannya, yang unik ternyata teman - teman seangkatannya yang lumayan dekat sewaktu bersekolah dulu meminta kami gurunya untuk pergi bersama. Tentu tersenyum mendengarnya, biasanya yang namanya alumni jarang mau pergi atau terlihat jalan bersama dengan matan gurunya. 

Seperti yang sudah disepakati, hari senin kami akan keundangan pada pukul 13 wib atau pukul 1 siang. Ini disesuaikan dengan jam pulang sekolah kami guru, alumni yang kami tunggu sudah hadir antara lain ada M. Tri Ananta, M. Lucky, Rio, Anggi, sementara guru Ada Ibu Eva Rina, Ibu Siti Susiyanti, Ibu Ira Herliza, Ibu Devi Elvita dan Ibu Riana Nenci. 

Perjalanan dari sekolah ke rumah yang berhajat tentunya kami tidak bisa saling bertukar cerita karena kendaraan yang kami naiki adalah motor. Setelah sampai di tempat yang dituju, disini keseruan terjadi, alumni seperti masa sekolah dulu bercerita bagaimana keadaan mereka setelah meninggalkan sekolah dan bagaimana kesibukan mereka setelah lulus sekolah.

Mencerita masa - masa sekolah bagaimana mereka mengahabiskannya, membuat semua tertawa gembira. Bagaikan masih seumur mereka kami guru - guru diajak untuk berfoto ria. Kebahagian yang mungkin kami guru merasakannya bagaimana jika berjumpa dengan alumni yang merasa masa SMA adalah masa yang tidak mungkin mereka lupakan karena punya kenangan tersendiri.

Berfota merupakan hal yang tidak bisa lepas jika sudah berkumpul bersama, semoga kebersamaan ini menjadi kenangan bagaimana siswa dan guru walaupun sudah tidak satu atap tapi masih bisa bersama dan memberikan kebahagian jika sudah berkumpul. 

Semoga mereka anak didik kami, selalu bahagian selama sesama mereka bersama kami dan tetap menjaga persahabatan mereka setelah mereka tidak lagi dalam naungan sekolah dan tetap membuat harum nama sekolah, semoga.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Postingan Terbaru

Gapai Cita dalam (Duka) Cinta

  Adik Abah yang dulu tinggal bersama kami sudah lebih sepuluh tahun merantau sejak menamatkan sekolah menegah atas hari ini duduk di ruang ...